Perulangan (loop) For dalam php
Dalam php, terdapat program yang bisa digunakan untuk mengulang suatu aksi. Misalnya saja ya, ketika kita mau memunculkan tulisan “Pinter Ngaji, Jago IT” sebanyak 5 kali, jika kita pake html biasa maka script yang digunakan adalah seperti yang ada di bawah ini
Nanti jadinya seperti gambar di bawah ini.
Sedangkan jika kita menggunakan fungsi perulangan for, maka script yang digunakan lebih ringkas bin mantap gan
Bagaimana penjelasannya? Untuk yang pertama kita kenalan dulu sama strukturnya;
for(init counter; test counter; increment counter){
code to be executed;
}
Sudah paham? (Saya belum bisa alias masih belajar bahasa Inggris kakak…) Hehe, ya deh ane jelasin.
- Init counter : diisikan sebuah variabel yang bertujuan dari mana kode akan mulai dijalankan
- Test counter : diisikan sebuah variabel yang bertujuan kapan kode akan berhenti dijalankan
- Increment counter : sebuah increment/decrement operators yang berfungsi sebagai penambah/pengurang dari variabel itu sendiri.
Sudah paham?
Jadi, dalam function for, hal-hal yang dibutuhkan untuk bisa melakukan proses perulangan adalah seperti yang tertera di atas. For adalah perintah untuk mengulang kode yang akan dieksekusi. Untuk memulai perulangan, maka dibuatlah kondisi awalnya seperti apa. Untuk mengakhiri perulangan, maka dibuatlah kondisi yang menyebabkan perulangan terhenti. Mengingat jika terdapat sebuah variabel yang sama di dalam php, maka php memproses variabel tersebut sampai nilai final atau akhir dari value variabel tersebut. Dari situlah increment/decrement operators digunakan untuk mengubah nilai variabel secara berkelanjutan sampai nilai yang diminta.
Dalam kasus di atas, kode mulai dijalankan ketika nilai $p = 0. Kemudian karena $p < 5, maka $p mengalami penambahan +1 alias (pada saat tersebut)bernilai 1($p+1) karena adanya increment operator($++). Ketika semua nilai variabel terpenuhi, maka for menjalankan code to be executed alias menampilkan output yang diinginkan. Setelah code to be executed berjalan, maka for mengulang penghitungan kembali. $p yang kini bernilai 1 apakah masih memenuhi persyaratan untuk terus mengulang/menampilkan code to be executed? Karena 1 masih <5 maka code to be executed akan terus muncul(akibat proses penambahan/increment) sampai kondisi akhir dimana $p berhenti ditambahkan(ketika $p=5, sehingga syarat $p<5 tidak terpenuhi)
Komentar
Posting Komentar